Sunday, 27 October 2013

The Host (2013), Perilaku Alien Lebih Baik daripada Manusia??

Gambar pinjam di sini
Bumi didatangi oleh Alien yang disebut 'Soul'. Mereka masuk ke dalam tubuh manusia, menguasai tubuh manusia tersebut, dan hidup sebagaimana manusia. Tanda kalau manusia telah dikuasai oleh Soul adalah adanya cincin perak di matanya.

Melanie Stryder, tertangkap oleh Seeker, Soul yang bertugas mencari manusia untuk digunakan sebagai inang Soul lain, dan mengisi tubuh Melanie dengan Soul bernama Wanderer. Wanderer bertugas membaca memori Melanie untuk menemukan teman-teman dan keluarga Melanie. Tetapi Melanie, yang masih hidup dalam tubuhnya, terus melakukan perlawanan terhadap Wanderer, terus berbicara pada Wanderer dan membuat Wanderer berubah pikiran dan membantu Melanie kembali pada keluarganya.

Film ini diangkat dari novel karya Stephenie Meyer (yang nulis novel Twilight itu lho..) dengan judul yang sama, The Host. Saya belum pernah membaca novelnya tapi setelah menonton filmnya, baru penasaran dan berniat membacanya, itu pun kalau ada yang mau minjamin (maunya gratisan). Soalnya banyak daftar buku yang pengen dibeli tapi anggaran sudah mengatakan harus hemat, hiks hiks...
Gambar pinjam di sini

Kembali ke film, kalau dilihat-lihat, film ini bergenre ilmiah romantis kali ya, soalnya ada fiksi ilmiahnya dan ada kisah cintanya, hehe, maksain ya, soalnya saya gak terlalu paham soal genre-genre film. Ini dibahas juga karena saya tertohok beberapa kali oleh kata-kata beberapa Soul. Misalnya pada saat Seeker memperkenalkan Wanderer pada tubuh barunya (tubuh Melanie), Seeker berkata bahwa tubuh yang mereka huni sekarang berbeda dari tubuh-tubuh lain yang pernah mereka huni, tubuh manusia ini memiliki kebutuhan fisik yang sangat besar. Saya langsung berpikir, kebutuhan makan maksudnya ya? Emang sih, saya banyak makan, banyak minum, banyak tidur, itu kan kebutuhan fisik semua ya, hihi..

Adegan lain waktu Melanie mengajak Wanderer melarikan diri dari kediaman para Seeker, Melanie mengatakan pada Wanderer kalau mereka harus mendapat mobil. Melanie bilang akan mengurusnya karena dia pernah mencuri mobil sebelumnya. Tapi Wanderer mengatakan dia yang akan mengurus. Wanderer pun menghentikan sebuah mobil dan berkata kepada pemilik mobil bahwa dia ingin meminjam mobilnya. Pemilik mobil pun menyerahkan mobilnya dengan mudah. Melanie memuji Wanderer dengan mengatakan itu trik yang bagus. Wanderer menjawab, "itu bukan trik, kami tidak pernah berbohong, kami percaya satu sama lain". Jadi miris kalau ingat yang pernah dilakukan manusia, penipuan, perampokan, pembunuhan, korupsi... Hiks.. Seolah-olah, Alien Soul ini gak pernah melakukan kejahatan gitu ya? Kalau Soul punya tubuh sendiri, mereka gak akan ngambil tubuh manusia pasti ya.. *lap kringet*

Masih banyak adegan lain yang membuat saya terpesona (ciieee..) sampai bermimpi dunia ini penuh dengan kerukunan, gak ada kelaparan, gak ada perselisihan...

Intinya, saya gak nyesal nonton film ini, yang bikin agak nyesal sih, ada adegan pacaran segala, bikin mupeng *plak*.

Oke, silakan menonton aja bagi yang penasaran, jangan beli VCD/DVD bajakan ya... *peace*

4 comments:

  1. eny nonton dimana? pinjamin DVD or CDnya dong say biar saia juga dapat gratisan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sayah nonton di notebook temen, WidaAya.. Pas minjem notebooknya, mau buat kerja, eh, dia nyuruh nonton aja, sambil ngasih tahu folder film-filmnya.. :D
      Saya gak ngopi file-nya...

      Delete