Blog??
Sempat mengagumi kata ini, karena aku bisa menulis apa saja, meng-upload apa
saja, curhat apa saja, bahkan kalau mau, bisa mengumpat siapa saja. Tapi
ternyata, setelah beberapa lama, aku bosan juga mengetik dan meng-upload,
membaca dan mengedit, blogwalking dan ninggalin jejak, dan akhirnya, berniat
menghentikan kegiatan yang berhubungan dengan blog. Dan sudah sembilan bulan
tidak menulis, tidak membaca dan tidak melakukan apa pun yang berhubungan dengan
blog. Sukses besar! Ditambah lagi, tiap membuka blog sendiri langsung eneg
karena isinya terlalu macam-macam, tak ada fokus, topik pun berantakan, dan
sebagainya yang membuat hati makin tidak puas.
Ketidakpuasan
pada blog sendiri membuatku kembali pada jejaring sosial. Dulu sempat
terpenjara juga dengan aktivitas di jejaring sosial ini. Banyak akun yang sudah
kubuat di banyak jejaring sosial. Hanya dibuat, bermain-main sebentar, lalu
biarkan saja. Bosan karena banyak status yang isinya tidak mengenakkan, membuat
penasaran dan tidak nyaman membaca status yang tak jarang berisi umpatan.
Lalu apa
yang membuatku kembali menulis, kembali blogwalking meskipun tidak meninggalkan
jejak, kembali mencoba merapikan blog yang acak adul ini dan tentu saja kembali
menyambangi jejaring sosial? Banyak faktor yang mengingatkanku pada dunia maya
yang banyak mengubah hidupku, terutama perubahan ke arah yang lebih baik
(menurutku) membuatku ingin kembali menyusuri dunia maya terutama blog, yang
banyak memberiku pengetahuan dari pengalaman orang lain (yang mereka tulis
dalam blog dan status di jejaring sosial).
Berikut
adalah perubahan yang kualami dari pertama kali mengenal dunia maya:
- Tidak akan pernah menulis status di jejaring sosial tentang ketidaksukaan pada seseorang. Karena tidak pernah nyaman tiap membaca status seperti ini yang dibuat oleh orang lain.
- Tidak akan pernah membuat status yang isinya sakit atau keluhan. Ingat saja kalau mengeluh hanya menunjukkan kalau aku tidak pandai bersyukur.
- Belajar menulis dengan baik dari banyak membaca blog orang dengan gaya tulisan yang beragam. Aku jadi bisa memilih gaya menulisku sendiri.
- Belajar menghargai karya orang lain karena sesungguhnya tiap karya berasal dari berpikir, bukan sekedar main-main.
- Jadi tahu kalau ternyata banyak orang yang multi talent di dunia ini. Jadi penyemangat untuk belajar lebih banyak lagi karena ternyata banyak yang bisa kulakukan dengan mencoba banyak hal.
- Ingin berbagi pengalaman juga agar orang yang membaca tidak melakukan kesalahan yang sama (sok bijak yang ini mah).
- Aku bisa belajar main gitar (yang ini efek samping aja karena ga bisa nyanyi, jadi pengen jadi pengiring gitu, tapi belum sukses juga).
Jadi, semoga
nanti kalau aku punya anak, anak-anakku akan memanfaatkan dunia maya dengan
laebih baik lagi, tak hanya main-main dengan hal-hal yang bertentangan dengan
norma-norma terutama norma Agama. Dan semoga dunia maya tidak ‘mendekatkan yang
jauh tetapi menjauhkan yang dekat’ melainkan ‘mendekatkan yang jauh dan makin
merapatkan yang dekat’. Rapat silaturahim lho...
Good luck..
welkambek!!!!!
ReplyDeleteaku tetep mau misuh2 di jejaring sosial. hambar rasanya kalo nggak misuh. <<== jangan ditiru.
ga akan ditiru...
Delete